5 Hal Yang Bermanfaat Bagi Mayat (Ilustarasi) |
5 Hal Yang Bermanfaat Bagi Mayat
FolderIslamku.blogspot.com - Hakikat tujuan hidup adalah mati. Tergantung bagaimana anda mengim-plementasikan hidup anda. penilaian tentang seseorang dilihat dari akhir kehidupannya, apakah berakhir dengan khusnul khatima ataukah su’ul khatimah. Mengakhirkan hidup dengan akhir yang baik (khusnnul khatimah) niscaya Allah akan membukakan pintu surga yang sangat harum baunya. Diantara tanda-tanda khusnul khatimah yakni dalam keadaan menegakkan ketauhidan Allah. Namun jika sebaliknya, pengakhiran hidup seseorang dengan su’ul khatimah, celaka akan didapatnya di kehidupan selanjutnya. Akan tetapi dalam menghindari sesuatu yang buruk yang akan menimpa bagi seseorang di alam kubur masi ada harapan untuk mengambil manfaat dari keluarga maupun sanak keluarga yang masih hidup. Syaikh Al-Albani Rahimahullah berkata dalam bukunya, Ahkam Al-Ja na’iz: “mayat dapat mengambil manfaat dari amalan orang yang masih hidup melalui beberapa hal:
Pertama, Doa seorang muslim untuknya yang telah memenuhi syarat-syarat diterimanya suatu doa. Hal ini didasarkan kepada firman Allah, “Dan orang-orang yang datang sesudah mereka (Muhajirin dan Anshar), mereka berdoa: “Ya Tuhan kami, beri ampunlah kami, dan saudara-saudara kami yang telah beriman lebih dahulu dari kami, dan janganlah Engkau membiarkan kedengkian dalam hati kami terhadap orang-orang yang beriman: Ya Tuhan kami, sesungguhnya Engkau Maha Penyantun lagi Maha Penyanyang.” (QS. Al-Hasyar: 10). Dalam sebuah hadits juga disebutkan, Rasulullah Saw bersabda “Doa seorang muslim kepada saudaranya yang tidak ada didepannya itu terkabul (mustajab). Di kepalanya akan terdapat malaikat yang menjaganya. Setiap kali ia mendoakan kebaikan untuk saudaranya, malaikat itu berkata: “Amin, semoga engkau juga mendapatkan kebaikan sepertinya.” Bahkan, shalat jenazah itu banyak memberikan manfaat bagi mayat, karena mayiritasnya berisi doa bagi mayat dan permohonan ampun untuknya.
Kedua, Keluarga mayat yang membayarkan puasa nazar untuknya, berikut ini ada beberapa hadis yang menjelaskannya: Dari Aisyah ra. bahwasanya Rasulullah Saw bersabda, “Barang siapa yang meninggal dunia dan memiliki tanggungan puasa, maka hendaknya anggota keluarganya membayarkan puasanya.” Dari Ibnu Abbas ra. diriwayatkan bahwa seorang wanita menyebrangi lautan dan bernazar, jika Allah Tabarak wa Ta’ala menyelamatkannya maka ia akan berpuasa satu bulan penuh, maka Allah menyelamatkannya. Namun, ia belum menunaikan puasa nazarnya hingga iya meninggal dunia, lalu datanglah kerabatnya bisa jadi saudara perempuannya ataukah anak perempuannya kepada Nabi Saw. dan menyampaikan hal itu kepada beliau, kemudian beliau bersabda: “Apakah seandainya ia memiliki hutang engkau akan membayarkannya?) wanita itu menjawab: “Ya.” Rsulullah bersabda: “Maka, hutang Allah lebih berhak untuk dibayarkan, maka bayarkanlah puas ibumu.”
Ketiga, Pembayaran hutang untuknya. Pembayaran hhutang ini dapat dilakukan oleh siapapun, baik anggota keluarganya ataupun bukan dan telah banyak hadits yang menjelaskan tentang hal ini.
Keempat, Amalan-amalan baik yang dilakukan oleh anak shaleh. Apabila anak shaleh melakukan amalan-amalan yang baik, maka orang tuanya juga mendapatkan pahala seperti pahala yang didapatkan oleh anaknya, tanpa mengurangi sedikit pun dari pahala tersebut, karena apa yang dilakukan anak itu termasuk dari bagian usaha dan uapaya kedua orang tuanya. Allah Swt berfirman. “Dan tidaklah bagi mausia itu melainkan apa yang telah diupayakan.” (QS. An-Najm: 39). Rasulullah Saw bersabda, “Sesungguhnya yang terbaik dimakan seseorang itu adalah hasil usaha dirinya sendiri, dan anaknya itu termasuk bagian dari usahanya.”.Kelima, amalan-amalan shaleh dan shadaqah jariyah yang dilakukan keluarganya setelah ia meninggal dunia. Ini berdasarkan firman Allah yang berbunyi “Dan kami menuliskan apa-apa yang mereka kerjakan dan bekas-bekas yang mereka kerjakan.” (QS. Yasin: 12). Selain ayat tersebut, juga terdapat hadits-hadits yang menjelaskan dari Abu Hurairah ra. Rasulullah Saw bersabda, “Jika seorang manusia meninggal dunia, maka terputuslah segala amalannya, kecuali tiga hal: Shadaqah jariyah, ilmu yang bermanfaat, atau anak shaleh yang berdoa untuknya.”. FolderIslamku.blogspot.com
5 Hal Yang Bermanfaat Bagi Mayat
Reviewed by folderislamku.blogspot.com
on
February 24, 2018
Rating:
No comments:
Note: Only a member of this blog may post a comment.