Hari Kebangkitan Manusia

Hari Kebangkitan Manusia (Ilustrasi)

 

Hari Kebangkitan Manusia


FolderIslamku.blogspot.com - Setiap manusai akan keluar dari kuburannya dengan berlimpah tanah disekujur tubuhnya, dan ia mengidentifikasikandengan penglihatan pada satu arah menuju penyeru (malaikat yang mullia) yang mengarahkan manusia kepadang mahsyar untuk untuk dihisab dan berdiri di antara kedua tangan Allah azza wajalla. “Pada hari itu manusia mengikutu (menuju kepada suara) penyeru dengan tidak berbelok-belok dan merendahlah semua suara kepada Tuhan Yang Maha Pemurah, maka kamu tidak mendengar kecuali bisikan saja. Pada hari itu tidak berguna syafaat kecuali (syafaat) orang yang Allah Maha Pemurah telah memberi izin kepadanya, dan Dia telah meridhai perkataannya. Dia mengetahui apa yang ada dihadapan mereka dan apayang ada dibelakang mereka, sedangkan ilmu mereka tidak dapaat meliputi ilmu-Nya. Dan tunduklah semua muka (dengan berendah diri) kepada Tuhan Yang Hidup Kekal lagi senantiasa mengurus (Makhluk-Nya). Dan sesungguhnya telah merugilah orang yang melakukan kezaliman. Dan barang siapa yang mengerjakan amal-amal yang saleh dan ia dalam keadaan yang beriman, maka ia tidak khawatir akan perlakuan yang tidak adil (terhadapnya) dan tidak (pula) akan pengurangan haknya.” (QS. Thaha: 108-112).

Yang dimaksud dengan al-ba’ts (kebangkitan) adalah kembali secara jasmani. Hari kebangkitan manusia adalah di mana pada suatu hari manusia yang telah hidup di alam barzakh sebelumnya, mereka akan dibangkitkan kembali dengan roh serta jiwanya untuk menghadap Allah yakni pada hari kiamat kelak. Allah menghidupkan kembali hamba-hamba-Nya di hari kebangkitan ini berbeda dengan keadaan sewaktu di dunia. Adapun tanda-tanda hari kebangkitan telah tiba adalah dengan adanya tiupan sangkakala untuk yang kedua kalinya. Malaikat Israfil meniupkan sangkakala dua kali. Yakni yang pertama adalah pada saat diutus-Nya hari kiamat datang yakni dengan tanda-tanda kehancuran bumi. Dan yang kedua adalah pada saat dibangkitkannya semua makhluk. “Kami tidak akan beriman kepadamu sebelum kami melihat Allah dengan terang. “Kemudian Allah menjawab,” Maka ketika itu kau disambar petir, sedang kamu menyaksikannya. Kemudian Kami membangkitkan kamu (Kami menghidupkanmu) sesudah kamu mati, supaya kamu bersyukur.” (QS. Al-Baqarah: 55-56).

Para hamba akan digiring dan dikumpulkan kea lam lain yang disebut dengan padang mahsyar dalm keadaan telanjang kaki, tanpa busan, tidak dikhitan. Setiap orang pada hari itu akan disibukkan dengan urusan-urusannya di dunia untuk dipertanggung jawabkan di hadapan Sang Pemberi Kehidupan. “(Ingatlah) hati (ketika) Kami mengumpulkan orang-orang yang takwa kepada Tuhan Yang Maha Pemurah sebagai putusan yang terhormat, dan Kami akan menghalau orang-orang yang durhaka ke neraka Jahanam dalam keadaan dahaga.” (QS. Maryam: 85-86).

Dalam sebuah hadits mengatakan bahwa seorang hamba akan dibangkitkan pada hari itu menurut keadaan waktu ia mati. Demikian pula hadits yang diriwayatkan oleh Muslim dalam shahihnya bahwa hadits ini mengenai pakaian manusia dibangkitkan sesuai pakaian ketika ia mati ataukah kain kafan sebagai pakaian ketika sudah mati. Ataukah pakaiannya disesuaikan dengan keadaan seseorang dalam iman atau kafir. Diantara sekian hamba Allah yang akan dikenakan pakaian ketika dibangkitkan dari kubur, menurut Ibn Abbas dalam Shahih Bukhari dari Nabi Saw bahwa beliau bersabda, “Makhluk pertama yang berpakaian pada hari kiamat adalah Ibrahim al-Khalil.”

Salah satu dasar pondasi keyakinan dalam agama islam adalah keyakinan terhadap hari kebangkitan. Semua manusia yang datang dan pergi silih berganti, sesaat ia menetap dan hidup. Semua makhluk yang tinggal di alam lain tak terkecuali akan hidup kembali dan hadir di hadapan pengadilan Tuhan. Mereka akan mendapatkan balasan atau siksaan yang abadi, surge atau neraka. Beriman kepada hari kebangkitan merupakan syarat dan kosekuensi seorang muslim. Dengan demikian, siapapun yang mengingkarinya, ia tidak tergolong orang islam. Semua utusan Tuhan “dari Adam As sampai Muhammad Saw selalu menjelaskan dasar keimanan terhadap hari kebangkitan setelah menetapkan keimanan terhadap Tuhan. Mereka menyeru terhadap sekalian manusia untuk beriman kepada kehidupan akhirat. FolderIslamku.blogspot.com
Hari Kebangkitan Manusia Hari Kebangkitan Manusia Reviewed by folderislamku.blogspot.com on February 18, 2018 Rating: 5

No comments:

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Powered by Blogger.